Monday, July 8, 2013

Deskripsi jabatan ( Job Description )

TUJUAN DAN MANFAAT
Analisis pekerjaan mengarah langsung kepada pengembangan beberapa produk personalia yang meliputi : deskripsi pekerjaan, spesifikasi pekerjaan, evaluasi pekerjaan dan kriteria performa kerja.

Deskripsi jabatan ( Job Description ) adalah pernyataan faktual dan terorganisasi perihal kewajiban dan tanggung jawab pekerjaan tertentu. Sebagian besar pegawai mengetahui deskripsi pekerjaannya karena sering kali pegawai baru dilengkapi dengan penjelasan-penjelasan tentang pekerjaan mereka selama masa orientasi dan pelatihan.

Spesifikasi jabatan (Job Specification) menyediakan informasi mengenai karakteristik orang yang dibutuhkan untuk menjalankan suatu pekerjaan, seperti keadaan fisik dan personal seseorang. Spesifikasi pekerjaan diharapkan mampu untuk menunjukkan kualitas yang disyaratkan bagi pelaksanaan yang dapat diterima.

Evaluasi jabatan (Job Evaluation) adalah penetapan dari nilai suatu pekerjaan terhadap suatu organisasi untuk menentukan kompensasi atau perkiraan upah. Analisis pekerjaan membantu menegaskan kriteria jabatan yang maksudnya untuk menghargai kesuksesan pekerja dalam menjalankan tugasnya. Hasil Analisis pekerjaan ini penting karena mereka menyediakan informasi terperinci yang dibutuhkan untk aktifitas personalia lainnya seperti perencanaan, program seleksi, perekrutan, dan sistem penghargaan hasil kerja. Pihak perusahaan sekarang tidak lagi dapat membuat keputusan yang terburu-buru untuk mempekerjakan, memecat, atau mempromosikan pekerja melainkan harus berbasis analisis pekerjaan



Kriteria Kinerja adalah penjelasan mengenai unjuk prestasi kerja dari seseorang untuk mencapai suatu kriteria yang diinginkan perusahaan.



o Job Design

Suatu perencanaan yang harus dimulai sejak awal memulai pekerjaan dimana setiap jabatan memiliki definisi yang jelas dalam tugas kewajiban serta tanggung jawab yang diterimanya

o Personnel Planning

Suatu perencanaan dalam dri seseorang yang memiliki tujuan yang sama dengan tujuan organisasi (perusahaan) dan dilakukan kerja sama.

o Personnel Reqruitment and Selection

Suatu aktivitas untuk merekrut dan menyeleksi calon pekerja/pegawai untuk dipekerjakan di organisasi/perusahaan tersebut contohnya adalah personnel manager/HRD.







o Compensation

Dapat disebut sebagai pemberian imbalan/gaji dimana ini merupakan hal yang penting dalam perusahaan. Beberapa alasan mendasari pendapat ini antara lain karena :

- Seringkali imbalan adalah merupakan biaya dengan proporsi terbesar yang harus dikeluarkan oleh perusahaan. Bisa merupakan daya tarik untuk mendapatkan karyawan yang baik (bermutu)

- Bisa menjadi perangsang bagi karyawan untuk meningkatkan prestasi kerjanya

- Bisa menghindari munculnya ketidakpuasan kerja, atau dengan kata lain bisa meningkatkan motivasi kerja serta loyalitas karyawan terhadap perusahaan.

o Employee Training and Development

Suatu pelatihan dan pengembangan pegawai untuk meningkatkan kemampuan pegawai sehingga dapat mencapai tujuan dari perusahaan secara optimal.

o Equal Employment Oppurtunity

Kesamaan kesempatan untuk pegawai dalam karir, dapat disingkat sebagai ketidak adaannya diskriminasi yang terjadi dalam pekerjaan.

o Performance Appraisal

Penilaian kinerja adalah penilaian yang diselenggarakan oleh management / direksi kepada pegawai bawahannya yang disesuaikan dengan kriteria jabatan.



Proses analisis ini dilakukan untuk memahami apa tanggung jawab setiap jabatan dan kontribusi hasil jabatan tersebut terhadap pencapaian hasil atau tujuan organisasi. Dengan analisis ini, maka nantinya uraian jabatan akan menjadi daftar tanggung jawab, bukan daftar tugas atau aktivitas.

Hasil Analisis pekerjaan ini akan memberikan gambaran tentang tugas dan tanggung jawab setiap pekerja. Pemakaian atau kegunaan Analisis pekerjaan pada umumnya digunakan untuk :

1. Kelembagaan (Organisasi Dan Perancang Jabatan )

a. Penyusunan organisasi baru

b. Penyempumaan organisasi yang sekarang

c. Peninjauan kembali alokasi tugas, wewenang dan tanggungjawab tiap jabatan

2. Kepegawaian

a. Rekrutmen seleksi/penempatan

b. Penilaian jabatan (Evaluasi jabatan)

c. Penyusunanjenjang karir (Career Planning)

d. Mutasi/promosi/rotasi (kaitannya erat dengan c)

e. Program pelatihan

3. Ketatalaksanaan

a. Tata laksana

b. Tata kerja/prosedur

Ditulis Oleh : Unknown // 9:37 AM
Kategori:

0 komentar:

Post a Comment